Babinsa Koramil 2403/Paseh Pantau Penyaluran Bantuan Beras dan Minyak Goreng untuk Warga Ds.Karyalaksana

Kab. Bandung, - Babinsa Desa Karyalaksan Koptu Nurdin, angota Koramil 2403/Paseh, melaksanakan monitoring penyaluran bantuan pangan berupa beras 20 kg dan minyak goreng 4 liter kepada 601 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) untuk periode Bulan Oktober, Nopember, dan Desember tahun anggaran 2025. Kegiatan berlangsung di Aula Desa Karyalaksana, Jalan Pangguh, Kampung Cilenggang, RT 02/RW 08, Desa Karyalaksana, Kecamatan Ibun, Kabupaten Bandung, pada Selasa (16/12/2025). Hadir dalam acara tersebut adalah Kepala Desa Karyalaksana, Babinsa, Baminkamtibmas, Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Desa (LPMD), staf Bidang Kesejahteraan Rakyat (KESRA), Bendarhara, serta kepala RW/RT dan warga masyarakat termasuk penerima manfaat. Maksud dan tujuan penyaluran bantuan ini adalah untuk membantu meringankan beban ekonomi keluarga miskin di wilayah desa binaan, memenuhi kebutuhan dasar, mengurangi kemiskinan di tingkat desa, serta mempercepat pemulihan ekonomi. Selama kegiatan berlangsung, situasi tetap aman dan lancar tanpa hambatan apapun. (Pen)